Rabu, 07 November 2012

Mengenal Cara Kerja SMS Gateway

Artikel ini merupakan kelanjutan dari artikel sebelumnya yang berjudul “Mengenal Cara Kerja SMS”, disini akan dijelaskan mengenai cara kerja SMS Gateway. Jika kita mendengar istilah SMS Gateway maka kita akan membayangkan sebuah sistem aplikasi yang dapat menerima dan melakukan pengiriman sms, dan biasanya sistem tersebut terdiri dari sebuah receiver, misal: GSM modem atau HP yang terhubung ke sebuah PC/Komputer dan aplikasi yang berjalan didalamnya. Namun, penjelasan dalam artikel ini akan sedikit berbeda, disini akan dijelaskan mengenai cara kerja SMS Gateway yang digunakan disisi provider telekomunikasi (operator), seperti Telkomsel, XL, Indosat dll. Anda juga akan mengetahui bagaimana proses yang terjadi pada layanan polling, sms premium, sms-banking, sms Broadcast dll di Operator.
 
Apa itu SMS Gateway ?
SMS gateway adalah sebuah perangkat yang menawarkan layanan transit SMS, mentransformasikan pesan ke jaringan selular dari media lain, atau sebaliknya, sehingga memungkinkan pengiriman atau penerimaan pesan SMS dengan atau tanpa menggunakan ponsel. (wikipedia).
Sebagaimana penjelasan diatas, SMS Gateway dapat terhubung ke media lain seperti perangkat SMSC dan server milik Content Provider melalui link IP untuk memproses suatu layanan SMS.
Sebuah sistem SMS Gateway, umumnya terdiri komponen Hardware ( Server/Komputer yang dilengkapi dengan perangkat jaringan) dan Software (Aplikasi yang digunakan untuk pengolahan pesan). Dan untuk sebuah sistem yang besar umumnya menggunakan Database untuk penyimpanan data.
 
Kedudukan SMS Gateway dalam Network GSM.
Berikut ini adalah contoh kedudukan SMS Gateway di dalam jaringan milik operator beserta protokol komunikasi yang dipakai.
Dari gambar diatas terlihat bahwa SMS Gateway berfungsi sebagai penghubung yang melakukan relay sms antara ESME (External Short Message Entitiy) dan SMSC dan sebaliknya. Komunikasi antara ESME dan SMS Gateway dapat menggunakan protokol SMPP atau dengan HTTP, sementara ke SMSC menggunakan SMPP.
ESME adalah entitas luar yang dapat berupa server aplikasi penyedia layanan (Application Service Provider) yang dimiliki oleh Content Provider, aplikasi Perbankan, server polling, dan lain-lain yang dapat menerima pesan, memproses pesan dan mengirim respons atas pesan yang masuk , serta perangkat lain seperti email gateway, WAP proxy server , Voice mail server.
 
Protokol SMPP (Short Message Peer to Peer )


SMPP adalah protokol yang cukup populer yang terbuka, protokol standar industri yang dirancang untuk menyediakan antarmuka komunikasi data yang fleksibel untuk transfer data pesan singkat antar entitas SMS, seperti ESME dan SMSC. SMPP yang banyak digunakan sekarang adalah SMPP v3.4. SMPP cukup populer dipakai karena memberikan kapasitas yang besar dan kecepatan transfer sms yang cepat.
Dalam komunikasi dengan menggunakan SMPP protokol, ada yang berfungsi sebagai SMPP server dan yang lain sebagai SMPP Client. Sebagaimana diagram diatas SMS Gateway selain berfungsi sebagai SMPP server juga dapat berfungsi sebagai SMPP Client.
[ ESME ] ————–> [ SMSGW]
ESME = SMPP Client, SMSGW = SMPP Server
[ SMPP ] ————–> [ SMSC ]
SMSGW  = SMPP Client, SMSC = SMPP Server
Sebuah SMPP Client setidaknya memerlukan 4 buah parameter untuk dapat berkomunikasi dengan SMPP Server, seperti: IP Address SMPP Server, Nomor Port, User name dan Password.
 
Protokol HTTP ( Hypertext Transfer Protocol)
HTTP adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Kita semua cukup familiar dengan protokol ini, protokol yang digunakan untuk aplikasi web. Sebagaimana SMPP, dalam komunikasinya bersifat client-server, misal : Web Browser sebagai client dan Web Server.
Ada dua metode dalam protokol HTTP, yaitu metode GET dan POST. Dua metode tersebut dapat dipilih sesuai kebutuhan.
Contoh Alur SMS
Dari keterangan diatas kita dapat membayangkan bagaimana alur suatu layanan berbasis sms berjalan, misal: Sms premium.
1) Customer/Mobile Station(MS) melakukan pengiriman pesan.
2) SMS masuk ke SMSC melalui jaringan mobile.
3) Dari SMSC, pesan akan ditransfer ke Content Provider melewati SMS Gateway.
4) Pesan yang masuk ke Content Provider akan diproses oleh aplikasi, kemudian respons dikirim ke MS.

Source : http://garrygila.blogspot.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar